aat ini, titik pemanasan sudah mencapai 1°C di atas rata-rata praindustri. Menurut laporan khusus tersebut, untuk membatasi pemanasan global di tingkat 1,5°C—menurut perkiraan para ilmuwan, kerusakan ekosistem global yang ditimbulkan jika kita melewati batas ini akan lebih signifikan—dibutuhkan “transisi pesat dengan jangkauan luas” pada sistem energi, penggunaan lahan, industri dan infrastruktur perkotaan.

Singkat kata, kita perlu mengubah cara kita hidup dan membangun.

Sebagian dari kita yang menaruh perhatian pada kehidupan perkotaan tentu paham akan kenyataan ini. Untuk mencapai sasaran-sasaran dalam Kesepakatan Paris yang telah disetujui oleh para pemerintah di seluruh dunia dan dituangkan dalam Tujuan Pembangunan Berkelanjutan dan Agenda Perkotaan Baru, pergeseran arah beberapa tren penting di daerah perkotaan sangat diperlukan. Bukan hanya secuil perubahan di sana-sini, yang kita butuhkan adalah transformasi dalam skala besar, yang harus dimulai sekarang.