Making Big Ideas Happen

Tantangan Kami

Dunia menghadapi krisis yang berpadu. Ketidaksetaraan yang meluas mengancam komunitas di seluruh dunia. Produksi yang tidak berkelanjutan dan konsumsi yang tak terkendali merusak hutan, air bersih, dan sumber daya alam lainnya yang penting untuk kehidupan kita. Dan dampak perubahan iklim, dari panas yang menyengat hingga banjir yang meluluhlantakkan, menjadi semakin parah.  

Penyebab krisis ini tidak berdiri sendiri-sendiri melainkan saling berhubungan, yang berakar dalam sistem ekonomi, keuangan, dan tata kelola yang telah menggerogoti kondisi planet tetapi hanya menguntungkan sebagian orang.

Kondisi kita tidak harus seperti ini. 

Seperti halnya tantangan-tantangan masa kini yang saling berhubungan, begitu pula dengan solusi-solusinya. Apabila dilakukan dengan benar, tindakan untuk mengendalikan perubahan iklim dan melindungi alam pada dasarnya dan secara adil juga dapat bermanfaat bagi semua orang. Melalui rencana strategis, kami berupaya mewujudkan masa depan yang memungkinkan setiap orang menikmati udara bersih, kota yang ramah bagi pejalan kaki, bentang alam yang sehat, pekerjaan yang baik, makanan bergizi, dan energi yang terjangkau. Ekosistem terus berkembang pesat. Iklim pun stabil. 

Pendekatan Kami

WRI berfokus mengubah sistem manusia yang sangat berdampak terhadap manusia, alam, dan iklim. Ini termasuk cara kita mengelola makanan, tanah, dan air; memproduksi dan menggunakan energi; serta merancang dan mengelola kota. Demi memungkinkan perubahan di laju dan skala yang dibutuhkan, kita juga perlu mengganti struktur ekonomi, keuangan, dan tata kelola yang membentuk keputusan dan perilaku masyarakat.  

Kami memusatkan perhatian pada negara dan solusi yang paling penting untuk mendorong transisi global ini. WRI bekerja sama dengan beragam pemangku kepentingan untuk mengembangkan lintasan menuju ekonomi yang adil, rendah karbon, dan tangguh, yang disesuaikan dengan konteks setempat. Kami mengukur keberhasilan  bukan melalui tolok ukur internal, melainkan melalui kemajuan yang tampak di dunia.  

Visi yang berani ini memerlukan jurus jitu agar berhasil. Kami menyebutnya “Ukur. Ubah. Perluas.”

Ukur

Pekerjaan kami dilaksanakan berdasarkan penelitian independen yang tepat waktu. Para pakar WRI menggunakan metode canggih untuk mengumpulkan dan menganalisis data, menemukan masalah, menilai potensi solusi, dan mengevaluasi hasil di dunia nyata. Penelitian kami telah melalui peninjauan sejawat yang ketat untuk memastikan penelitian tersebut kredibel dan dapat ditindaklanjuti.

Forest Watcher

Contohnya, proyek Aqueduct kami menggunakan data sumber terbuka yang dinilai rekan sejawat untuk memetakan risiko perairan seperti banjir dan kelangkaan air di seluruh dunia. Proyek ini mengungkap negara dan area yang akan menghadapi ancaman terkait air terbesar dalam beberapa tahun mendatang dan memberikan saran kepada pemerintah dan perusahaan terkait praktik pengelolaan air strategis.

Ubah

Kemudian, kami memanfaatkan hasil penelitian kami untuk mendukung tindakan di lapangan. Kami memulai di tingkat lokal, bermitra dengan komunitas, perusahaan, dan lembaga pemerintah untuk menguji coba solusi inovatif yang berpotensi memberikan dampak yang luas. Kami membantu mengatasi hambatan implementasi, kemudian memantau kemajuan untuk mempelajari hal yang berhasil — dan yang tidak.

India

Di daerah pedesaan Afrika, kami bekerja sama dengan badan perencanaan listrik untuk menganalisis data dari alat bantu Energy Access Explorer kami, yang mengidentifikasi area berkekurangan listrik serta tempat energi bersih dapat mendukung pembangunan lokal. Kami telah bekerja sama dengan berbagai mitra untuk memasang panel surya terdistribusi di klinik kesehatan desa, yang sering menyediakan listrik terjangkau dan konsisten bagi fasilitas ini untuk pertama kalinya.

Perluas

Setelah diuji, kami berupaya memperluas keberhasilan kami di tingkat nasional, regional, dan global. Kami bekerja sama dengan beragam pemangku kepentingan yang berkisar dari anggota komunitas hingga pemerintah nasional untuk menyesuaikan pendekatan terdepan dengan kebutuhan mereka dan memobilisasi sumber daya. Kami juga mempermudah akses ke pembelajaran kami melalui kemitraan, publikasi, dan alat bantu agar pihak lain dapat mengikuti jejak kami.

Monitoring

Di India, pakar WRI menghabiskan dua tahun untuk bekerja sama secara erat dengan pemerintah demi mengembangkan rencana bus listrik nasional yang mengerahkan puluhan ribu bus listrik di kota-kota di seluruh negara ini. Keterlibatan lokal yang erat ini memperkuat cara kami berkolaborasi dengan berbagai kota di Amerika Latin, Afrika, dan Asia untuk memperluas pengadopsian bus listrik lokal kami dan memicu momentum global menuju transportasi publik yang lebih bersih.