Resmi Berganti Nama, Koalisi Sistem Pangan Lestari (KSPL) Perkuat Dukungan untuk Transformasi Sistem Pangan di Indonesia
JAKARTA, 6 Desember 2023 – Di penghujung tahun 2023, Koalisi Food and Land Use (FOLU) di Indonesia resmi berganti nama menjadi Koalisi Sistem Pangan Lestari (KSPL). KSPL merupakan bagian dari komunitas global Food and Land Use Coalition (FOLU) yang berfokus pada upaya transformasi sistem pangan dan tata guna lahan di dunia. Di Indonesia, KSPL bekerja untuk mendorong transformasi sistem pangan yang dapat mendukung tercapainya kesepakatan nasional, termasuk Tujuan Pembangunan Berkelanjutan PBB, Persetujuan Iklim Paris, dan RPJMN di Indonesia.
Saat ini, Indonesia masih menghadapi beragam persoalan terkait pangan yang saling berkaitan. Dilihat dari sisi kesehatan, sistem pangan kita saat ini berkontribusi pada tingginya jumlah pasien diabetes hingga beban malnutrisi seperti obesitas, kekurangan gizi, dan defisiensi mikronutrien. Di sisi lingkungan, Indonesia juga tercatat sebagai salah satu negara penghasil emisi gas rumah kaca (GRK) dari sistem pangan terbesar kedua di dunia. Secara ekonomi, kajian KSPL menunjukkan bahwa sistem pangan kita di Indonesia saat ini mengakibatkan biaya tersembunyi hingga USD 361,3 miliar di tahun 2018 (KSPL, 2021).
“Permasalahan pangan yang kompleks semakin memperlihatkan pentingnya kerangka berpikir sistemik. Pergantian nama menjadi Koalisi Sistem Pangan Lestari menunjukkan komitmen kami untuk terus mendukung upaya transformasi sistem pangan yang dapat memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia hingga generasi mendatang,” ujar Gina Karina selaku Kepala Sekretariat Koalisi Sistem Pangan Lestari.
Pergantian nama ini dilakukan secara inklusif dengan melibatkan 12 mitra utama KSPL dengan beragam latar belakang yakni CIFOR-ICRAF, CIPS, Entreva, GAIN Indonesia, Garda Pangan, IBCSD, KRKP, Parongpong, SYSTEMIQ, World Resources Institute (WRI) Indonesia, Yayasan Humanis dan Inovasi Sosial, dan Yayasan KEHATI.
Sejak hadir di Indonesia pada 2018 dengan nama FOLU, Koalisi Sistem Pangan Lestari telah mendorong transformasi sistem pangan di Indonesia melalui kolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah, akademisi, swasta, komunitas, dan masyarakat.
“Pada tahun 2024 mendatang, kami berharap dapat terus mendukung para pihak dan mitra-mitra kami lewat berbagai implementasi kegiatan dari kajian dan analisis berdampak, penyusunan panduan dan standar perhitungan, serta kemitraan multipihak,” tutur Gina Karina.
Sekilas tentang Koalisi Sistem Pangan Lestari
Koalisi Sistem Pangan Lestari (KSPL), bagian dari Food and Land Use Coalition (FOLU), adalah komunitas global pembuat perubahan yang bekerja bersama para mitra guna mentransformasikan sistem pangan dan tata guna lahan dunia melalui penyusunan solusi berbasis sains dan aksi kolektif yang ambisius. WRI Indonesia berperan sebagai sekretariat di Indonesia.
www.foodandlandusecoalition.org/country/indonesia/ | https://instagram.com/sistempanganlestari
Kontak:
Sakinah Ummu Haniy, Communications Lead untuk Koalisi Sistem Pangan Lestari, Sakinah.Haniy@wri.org, +62 813 8343 5507